Laka Lantas KUPJ Tabrak Truk Fuso di Perbaungan, 12 Orang Luka-luka

ATV | Sergai – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Umum Medan – Tebing Tinggi KM 34-35, tepatnya di depan Pabrik Adolina, Desa Batang Terap, Kelurahan Simpang Tiga, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Selasa (8/4/2025) sekitar pukul 20.30 WIB.

Insiden ini melibatkan satu unit mobil penumpang KUPJ dengan nomor registrasi BK 7596 DN yang bertabrakan dengan satu unit mobil Fuso bernomor BK 8849 FC.

Akibat peristiwa tersebut, sedikitnya 12 orang mengalami luka-luka dan mendapat perawatan di RS Melati Perbaungan.

Mobil KUPJ dikemudikan oleh Turman Penjahitan (62), warga Kota Medan, yang mengalami luka di tangan dan kaki.

Bersamanya, 11 penumpang lainnya turut menjadi korban luka, mulai dari luka robek di kepala, wajah, hingga sakit di sekujur tubuh. Dua korban anak-anak juga dilaporkan mengalami cedera ringan. Sementara itu, identitas pengemudi mobil Fuso belum diketahui lantaran melarikan diri usai kejadian.

Kendaraan besar tersebut diketahui dalam keadaan rusak dengan kondisi patah as roda belakang sebelah kanan, dan terparkir di badan jalan tanpa rambu peringatan.

Menurut keterangan kepolisian, kecelakaan bermula saat mobil KUPJ melaju dari arah Tebing Tinggi menuju Medan.

Sesampainya di lokasi kejadian, pengemudi diduga kurang konsentrasi dan tidak menyadari keberadaan truk Fuso yang terparkir di jalan. Tabrakan pun terjadi pada bagian belakang truk dan bagian depan mobil penumpang.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Serdang Bedagai, Iptu Zulpan Ahmadi mengatakan bahwa saat ini, kedua kendaraan yang mengalami kerusakan telah diamankan di Kantor Unit Gakkum Pos Lantas Sei Sijenggi Polres Serdang Bedagai untuk keperluan penyelidikan lebih lanjut.

”Personel dari Satlantas Polres Serdang Bedagai masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap identitas dan keberadaan pengemudi truk Fuso,” pungkas Zulpan.(red)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *